Archived Posts from “Afgan Syah reza”
Afgan Belum Siap Gelar Konser Solo…!!!
January
Afgan mulai terjun ke dunia tarik suara Indonesia sejak tahun 2008, baru berjalan 2 tahun namun Afgan sudah menjelma sebagai salah satu sosok penyanyi solo terbaik Indonesia. Banyak penghargaan yang telah ia raih namun ia mengungkapkan bahwa masih banyak impian yang belum ia capai. “Masih banyak (yang belum kesampaian), ibaratnya mimpi masih tinggi,” ucapnya.Meski mempunyai banyak mimpi namun Afgan tidak terlalu menggantung tinggi impiannya. Afgan mengaku bahwa ia tidak terfikir untuk kembali terjun ke dunia film. Dan saat ini ia sedang fokus untuk menggarap album terbarunya. “Tahun lalu sudah film. Tahun ini mau fokus album baru sama satu persembahan, pengen bikin satu pertunjukkan yang menarik,” katanya..
Meski sudah menyabet banyak penghargaan, mempunyai fans yang banyak namun Afgan mengaku belum siap atau belum percaya diri untuk menggelar satu konser solo. Ia mengaku bahwa manajemennya pernah membahas soal ini namun ia mengaku bahwa dirinya belum siap untuk menggelar konser solo.
“Awalnya saya belum (percaya diri) karena saya merasa baru (di industri musik). Kalau membuat pertunjukkan harus banyak hitsnya. Kemarin ditawarin event-nya yang besar, tapi belum siap. Pengen kecil tapi maksimal. Kalau konser kan bawain lagunya 15-20 lagu, sementara lagu saya yang dikenal belum sebanyak itu,” tandasnya.
Afgan Diet Agar Lebih PD…!!!
November
Penyanyi ngetop, Afgan Syah Reza menjadi rebutan para gadis saat ia mulai karirnya di dunia tarik suara. Wajah ganteng, suara yang merdu, serta tipekal orang yang santai membuat banyak wanita takluk melihatnya. Namun ternyata Afgan menyimpan rasa tidak percaya diri saat badannya mulai terus menggemuk belakangan ini.“Awalnya mama selalu merekam penampilan saya di TV. Aduh ternyata kalau di TV (badan saya) lebih besar,” katanya. “Jadi saya bertekad untuk menurunkan berat badan. Saya orangnya cepat turun, dan cepat naik juga. Paling cepat kelihatan perut dan dagu,” lanjutnya.
Ia sudah memulai program dietnya dari bulan ramadhan kemarin, ia mengaku setiap buka puasa ia tidak makan berat, sehingga berat badannya turun 5 kg. Sekarang pun Afgan mengubah pola hidupnya dengan selalu menyempatkan diri lari pagi 30 menit, push up, shit up dan banyak olah raga lainnnya.
Dan alhasil ia pun berhasil mengurangi berat badannya sehingga baju-baju lamanya kembali muat untuk dikenakan.
Afgan Siap Kuliah Di Singapura…!!!
October
Pendidikan memang sangat lah penting bagi kehidupan seseorang di masa datang, hal itu sangatlah dimengerti oleh penyanyi muda, Afgan Syah Reza. Ia bahkan rela menimba ilmu di negeri orang, Singapura. Pada februari mendatang Afgan sudah memulai kuliahnya di program Bachelor of Business Curtin University, monash collage (D3).Afgan mengaku bersekolah di luar karena ia ingin belajar hidup mandiri, jika kuliah di Indonesia maka ia akan selalu bersama dengan orang tuanya dan tidak merasakan bagaimana jika kita harus hidup sendiri dan menata hidup dengan baik. “Mau belajar hidup mandiri di sana. Karena kalo ada orang tua semua serba ditanggung serba diurusin jadi, belum pernah ngerasain diri sendiri,” ujarnya.
Tidak ada persiapan khusus yang dilakukan oleh Afgan untuk kepergiannya ke Singapura, ia hanya mencari teman baru saja disana dan untungnya ia sudah mempunyai banyak teman disana. Menurutnya yang paling berat adalah mempersiapkan mentalnya untuk kehidupannya disana. “Pasti awalnya stress banget tapi selanjutnya semoga bisa enjoy di sana. Kakak gue juga sebelumnya kuliah di sana dan dia sebelumnya manja banget tapi setelah kuliah di sana dia benar-benar mandiri,” tukasnya.
Namun hal ini tidak membuat Afgan cuti sementara dari dunia hiburan karena diketahui dalam waktu dekat Afgan akan meluncurkan album terbarunya, dan ini akan membuat Afgan bolak-balik Jakarta-Singapura.
Afgan Syah Reza Ikuti Jejak Acha Septriasa
October
Afgan Menjaga Penampilan Setelah Jerawatan…!!!
April
Tika Putri Grogi Bermesraan Dengan Afgan Syah Reza
March
Tika Putri mengaku grogi saat beradu akting dengan Afgan Syah Reza sebagai sepasang kekasih. Meski hanya dalam film ‘Cinta Dua Hati’ yang mereka mainkan. “Aku sama Afgan kalau habis take sudah seperti ngerasa gimana gitu, karena dari dua orang yang nggak kenal sama sekali sampai dua-duanya mesti saling sayang,” katanya. Walaupun baru mengenal Afgan ketika sama-sama ambil bagian dalam film tersebut, Tika mengaku tidak menemukan kesulitan untuk menyatukan chemistry nya dengan Afgan. “Aku harus mendapatkan chemistry dengan dia. dia juga profesional. Nggak ada kesulitan juga sih. Jadi semuanya gampang,” pungkasnya.Kuliah Dan Nyanyi, Sama-Sama Penting Untuk Afgan…!!!
March
Afgan Ok-Ok Aja Pakai Teknik “Lip Sync”
March
Afgan : Masakan Mama Favoriteku…!!!
March
Kuliah, Afgan Belum Ingin Pacaran…!!!
February
Meski ia mengungkapkan bahwa saat ini ia ingin fokus kepada pendidikan namun hal itu tidak membuatnya luput dari gosip-gosip yang dibuat para pewarta infotainment. Beberapa waktu yang lalu, Afgan digosipkan mempunyai hubungan spesial dengan Eva Celia Latjuba, Arumi Bachsin, dan terakhir Olivia Lubis Jensen. Namun Afgan membantah semua statement yang diarahkan padanya, ia menjelaskan bahwa mereka hanya berteman saja.
Maret 2010, Afgan Luncurkan Album Baru Bertajuk ‘The One’
January
Afgan Grogi Peluk Tika Putri
December
Afgan Canggung Peluk Tika Putri Di Depan Kamera…!!
December
Operator Malaysia Bajak Lagu Afgan
June

Afgan-The Cangcuter Bersaing Ketat Di SCTV Music Award 2009
May
Penganugerahan paling bergengsi SCTV Music Award 2009 akan digelar Jumat (29/5/2029) mendatang. Dalam penghargaan SCTV Musiv Award yang ketujuh itu dipastikan Afgan dan The Cangcuters akan bersaing ketat. Keduanya masuk dalam dua kategori, yakni Album Pendatang Baru dan Lagu Paling Ngetop. Selain dua kategori di atas, Afgan juga diunggulkan di kategori Album Pop Solo, sedangkan The Changcuters untuk kategori Album Pop  Duo/Group. “Dari jumlah sms yang masuk, nama Afgan dan The Changcuters yang banyak dinominasikan,” ujar Stephanus Halim, Project Officer SCTV Music Awards. Di kategori lagau paling ngetop, lagu Terima Kasih Cinta (Afgan) akan bersaing dengan lagu I Love You Bibeh (The Changcuters), Kisah Cintaku (Peterpan), Saat Terakhir (ST12), dan Dengan Nafasmu (Ungu). Di kategori Album Pop Duo/Group, The Changcuters akan berkompetisi dengan Peterpan, Kerispatih, ST12, dan Ungu. Selain memberi empat penghargaan kategori, SCTV juga akan memberi lima penghargaan spesial  untuk player (pemain). Penghargaan kelima kategori tersebut masing-masing diberikan untuk Keyboardist Favorit, Drummer Favorit, Bassist Favorit, Gitaris Favorit, dan Vokalis Favorit.Jomblo, Afgan Syah Reza Berharap Pacar Berwajah Bening
May
Hingga kini Afgan Syah Reza mengaku masih jomblo. Kedekatannya dengan Olivia Lubis Jensen pun tak lebih dari teman biasa. Pelantun tembang ‘Bukan Cinta Biasa’ itu berharap bisa segera memiliki pacar. Namun Pria berkacamata itu memiliki kreteria untuk calon pacarnya nanti. ” Satu tahun ini saya nggak punya pacar. Cewek yang saya dekatin selau bening wajahnya,” kata Afgan. Menurut pelantun hits Terima Kasih Cinta itu kesan pertama sangatlah penting. Walau untuk urusan cinta, perasaan yang bicara, namun wajah menjadi penentu pertama ketertarikan terhadap seseorang.Takut Mengecewakan, Afgan Belum Siap Terjun Ke Dunia Akting
Sukses menjadi Penyanyi solo tak membuat Afgan Syah Reza aji mumpung terjun ke dunia akting. Pelantun tembang ‘Sadis’ itu pun mengaku kurang percaya diri dan tak ingin mengecewan orang-orang. “Sepat ditawari sih, tapi belum berani terima. Habisnya takut kecewain orang-orang,” kata Afgan. Saat ini Afgan mengatakan hanya ingin fokus menekuni dunia tarik suara. Namun tak dirinya kemungkinan menerima tawaran bermain film. Terbukti di film ‘Bukan Cinta Biasa‘, garapan sutradara Benni Setiawan, Afgan tampil sebagai cameo.Ingin Duet Bareng Suami, Tapi Dewi Sandra Pilih Afgan
April
Afgan Pilih Olivia Lubis Jensen Sebagai Calon Pacar
April
Pasca putus dengan Arumi Bachin, Afgan Syah Reza mengaku sudah memiliki calon pacar baru. Siapakah ? Gadis yang beruntung itu adalah Artis pendatang baru bernama Olivia Lubis Jensen. Diakui pelantun ‘Terima Kasih Cinta‘ itu Dara 16 tahun itu selalu senantiasa memberikan support untuknya. “Dia selalu support Aku. Jadi kemarin-kemarin nganterin juga. Jadi motivasi aja sekarang,” kata Afgan. Wah apakah Afgan akan benar-benar memacari Gadisyang juga model video klipnya ‘Bukan Cinta Biasa‘ itu ? “Ya nggak tau, mungkin kedepannya jadi pacar,” pungkasnya.Benarkah Vidi Aldiano Kalah Ngetop Dengan Afgan??
April

Memang dua sosok pria ini lagi digandrungi cewek-cewek atas kipiawaian mereka dalam melantunkan lagu-lagu melow yang bernafaskan cinta. Meski Vidi terbilang baru ketimbang Afgan di blantika musik Indonesia. Namun ada kabar-kabur, katanya Vidi Aldiano ini masih kalah dengan Afgan. Apa benar demikian?? gimana menurut kalian?? memang secara vokal mereka berbeda, namun diantara mereka kan pasti ada lah kekurangan dan kelebihan yang dimilikinya. Ayooo…tanggapi dua sosok pria muda ganteng ini ya??
Karir Afgan Terus Dihadang Vidi Aldiano & Derby Romero
April
Makin banyaknya penyanyi solo di Industri musik tanah air membuat sebagian penyanyi solo harus ekstra kerja keras untuk tetap mempertahankan eksistensinya di belantikan musik Tanah Air. Tak terkecuali Penyanyi bersuara merdu Afgan Syah Reza, meski mendapat saingan yang tak kalah berbakat dan menarik seperti Derby Romero dan Vidi Aldiano tak membuat pelantun tembang ‘Terima Kasih Cinta‘ ini terusik apalagi ketakutan. Seperti yang diketahui, Derby sukses dengan lagu daur ulang ‘Gelora Asmara’ sementara hal yang sama juga dialami Vidi saat merilis lagu lawas ‘Nuansa Bening’. Tentunya hal itu sedikit membuat Afga harus ekstra hati-hati kan ? “Sekarang gue gimana mempertahankan ciri dan kualitas. Gue mencontoh Almarhum Chrisye gimana dia mempertahankan namanya dengan banyaknya saingan baru. Dia tetap bisa mempertahankan ciri-nya. Sampai meninggal-pun lagunya masih diingat dan disukai orang,” kata Afgan.Afgan Nggak Ikutan Nyontreng Caleg
April
Meski nggak ikutan nyontreng celeg, Penyanyi Afgan Syah Reza mengaku mengamati situasi yang terjadi pada Pemilu 9 April lalu. Pria berlesung pipit ini pun Berharap para caleg yang terpilih tidak menyia-nyiakan tanggung jawab yang diberikan rakyat kepada mereka. Lho kok nggak nyontreng ! Kenapa ? Gara-garanya sih, Afgan harus bekerja di sebuah stasiun televisi swasta. Kejar setoran nih… jadi golput deh. Namun pelantun tembang ‘Sadis‘ itu sempat membela diri. ”Kalau yang pilkada, saya ikut lho,” katanya. Iya deh…. Mumpung lagi laris manis yaaaa.










Tidak ada komentar:
Posting Komentar